MOTIVASI KERJA, KEPUASAN KERJA, DISIPLIN KERJA DAN KINERJA

Ady Widyaksa Putra, Ruzikna '

Abstract


Tujuan penelitian adalahuntuk mengetahui dan menganalisis pengaruh motivasi, kepuasan kerja dan disiplin kerja terhadapkinerja pegawai di Pegawai Badan Perencanaan Pembanguna Daerah (Bappeda) Provinsi Riau.Teori yang dipakai pada penelitian ini adalah teori motivasi, teori kepuasan kerja, teori disiplin kerjadan teori kinerja. Jenis penelitian diskriptif kuantitatif dengan jumlah responden berjumlah 78 orangdijadikan sampel dalam penelitian. Sifat dari penelitian adalah penjelasan (explanatory). Pengujianhipotesis dengan menggunakan metode analisis regresi linier berganda dengan menggunakan tarafkepercayaan sebesar 95%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara serempak motivasi, kepuasankerja dan disiplin kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai pada Pegawai BadanPerencanaan Pembanguna Daerah (Bappeda) Provinsi Riau. Secara parsial masing-masing variabelberpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai. Variabel disiplin kerja merupakan faktor yangpaling dominan berpengaruh terhadap kinerja pegawai artinya variabel disiplin kerja lebih berperandalam menentukan kinerja pegawai pada Pegawai Badan Perencanaan Pembanguna Daerah(Bappeda) Provinsi Riau. Hasil uji regresi hipotesis penelitian menunjukkan bahwa nilai koefisiendeterminasi sebesar 0,686. Hal ini menunjukkan bahwa sebesar 68,6% variabel motivasi, kepuasankerja dan disiplin kerja dapat menjelaskan pengaruhnya terhadap variabel kinerja pegawai padaPegawai Badan Perencanaan Pembanguna Daerah (Bappeda) Provinsi Riau, sedangkan sisanyamerupakan pengaruh dari variabel bebas lain yang tidak dijelaskan dalam model penelitian.

Kata Kunci: motivasi, kepuasan kerja, disiplin kerja, kinerja pegawai


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.